Pusat Pelatihan Gajah Way Kambas
Saat liburan memang saat yang paling dinanti-nanti, karena pada momen ini seluruh anggota keluarga diharapkan kumpul bersama. Bingung cari tempat untuk liburan? Kenapa tidak ke PLG (Pusat Latihan Gajah)..Taman Nasional Way Kambas adalah taman nasional perlindungan gajah yang terletak di daerah Lampung. tepatnya di kecamatan labuhan ratu lampung timur, Indonesia Selain di Way Kambas, sekolah gajah (Pusat Latihan Gajah) juga bisa ditemui di Minas, Riau. Gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) yang hidup di kawasan ini semakin berkurang jumlahnya.
Taman Nasional Way Kambas berdiri pada tahun 1985 merupakan sekolah gajah pertama di Indonesia. dengan nama awal Pusat Latihan Gajah (PLG) namun semenjak beberapa tahun terakhir ini namanya berubah menjadi Pusat Konservasi Gajah (PKG) yang diharapkan mampu menjadi pusat konservasi gajah dalam penjinakan, pelatihan, perkembangbiakan dan konservasi. Hingga sekarang PKG ini telah melatih sekitar 300 ekor gajah yang sudah disebar ke seluruh penjuru Tanah Air. Di Way Kambas juga tedapat International Rhion Foundation yang bertugas menjaga spesies badak agar tidak terancam punah.
Di Taman Nasional Way Kambas ini terdapat hewan yang hampir punah diantaranya Badak Sumatera, Gajah Sumatera, Harimau sumatera, mentok rimba. Untuk tanaman banyak diketemukan api-api, pidada, nipah dan pandan. Di bagian pesisir Taman Nasional Way Kambas yang berawa juga sering ditemukan berbagai jenis burung antara lain bangau tongtong, sempidan biru, kuau raja, burung pependang timur, dan beberapa burung lainnya.
Pada dasarnya TN Way Kambas melakukan pengelolaan keanekaragaman hayati yang bersifat masih liar baik flora ataupun faunanya, salah satu jenis satwa liar yang dikelola secara lebih intensif adalah gajah yang ditempatkan dalam satu tempat yang lebih dikenal dengan sebutan PLG (Pusat Latihan Gajah).
Beberapa jenis pilihan atraksi wisata alam dengan obyek utama gajah yang dapat dinikmati antara lain : jungle tracking/safari night yaitu menyusuri lokasi PLG dan sekitarnya dengan menunggang gajah, atraksi gajah yaitu melihat berbagai keahlian gajah seperti joget, parade, menendang bola, melangkahi deretan manusia yang terbaring dan lain sebagainya. Naik kereta gajah, gajah berenang dll.
Fasilitas yang tersedia saat ini yaitu arena atraksi gajah, kolam gajah, lapangan gajah, arena tunggang gajah, guest house dan ruang terbuka dengan tanaman yang cukup rindang, mushola, dan WC umum dan lain-lain.
Aksesibilitas : Cara mencapai lokasi tersebut cukup mudah, berada di dalam kawasan dengan jarak 16 km dari jalan lintas timur, 9 km dari pintu gerbang Plang Ijo. Dengan menempuh waktu lebih kurang 20 menit , PLG mudah dijangkau karena telah dihubungkan dengan jalan aspal hitam yang dapat dilalui oleh kendaraan roda 2 sampai dengan enam termasuk bus besar.